Menjemput Bonus Demografi Pemuda, STAI Tan-Gho Banjarnegara Terjunkan Magang ke KPU Banjarnegara

Berita Ringan370 Dilihat

Banjarnegara – Sekolah Tinggi Agama Islam Tanbihul Ghofilin Banjarnegara (STAI TAN-GHO) melaksanakan Magang 2022 dengan KPU Banjarnegara, di Gedung Aula KPU Banjarnegara lantai 2 (Kamis/08/09/2022).

Acara ini dibuka langsung oleh Ketua KPU Banjarnegara, yakni Bambang Puji Prasetya, S.P. dengan penyampaiannya yang menegaskan bahwa pentingnya partisipasi dari generasi sekarang dalam pemilu, bahkan menjadi bagian yang tak terpisahkan dalam unsur kesuksesan pemilihan umum.

“Peran Millenial anak muda sebagai penerus regenerasi sangat penting dalam kesuksesan pemilu, ditambah Indonesia akan mendapatkan bonus demografi produktif kalangan muda.Ini tentu menambah urgensi peran anak muda dalam pembangunan bangsa serta pengetahuan yang holistik tentang pemilu, ” jelas Bapak Bambang Puji Prasetya, S.P, selaku pimpinan KPU Banjarnegara.

dok. STAI Tanbihul Ghofilin Banjarnegara

Bapak Naufal Kurniawan, S.Ag.,  M.Ag. selaku Dosen Pendamping Magang dalam sambutannya mengingatkan bahwa Magang juga merupakan bagian terpenting dalam Tri Darma Perguruan Tinggi dan proses studi selama Strata 1.

“Magang adalah bagian instrumen pembelajaran yang diatur dalam Tri Darma Perguruan Tinggi dan tentunya mahasiswa diharapkan bisa beradaptasi serta mempraktekkan apa yang didapatnya selama menimba ilmu teoritis di kampus,” tutur bapak Naufal Kurniawan, S.Ag.,  M.Ag.

Wahyu Septana Rifa’i, Aini Rohmatul Uliyah, dan Rodhiatul Lailiyah selaku Mahasiswa/i STAI Tanbihul Ghofilin Banjarnegara mengucapan rasa syukur dan terima kasih kepada KPU Banjarnegara dan STAI Tanbihul Ghofilin Banjarnegara atas bimbingan dan penempatan Magang disini.

 “Saya sangat senang bisa magang di KPU Banjarnegara serta bisa adaptasi kerja di instansi pemerintah. Semoga kami bisa belajar banyak ilmu yang luas,” tutur Aini Rohmatul Uliyah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *